Takluk 1-2 dari SPAL, Juventus Tunda Gelar Juara Liga Italia 2018-2019

Takluk 1-2 dari SPAL, Juventus Tunda Gelar Juara Liga Italia 2018-2019 - FERRARA – Juventus kembali menunda gelar juara Liga Italia 2018-2019 usai menelan kekalahan di laga pekan ke-32 melawan SPAL. Bertamu ke Stadio Paolo Mazza, Sabtu (13/4/2019) malam WIB, Juventus takluk dari SPAL dengan skor 1-2.

Takluk 1-2 dari SPAL, Juventus Tunda Gelar Juara Liga Italia 2018-2019

Agen Judi Online
Pulang tanpa membawa poin, Juventus harus menunda meraih Scudetto untuk kedelapan kalinya secara berturut-turut. Juventus pun masih mengoleksi 84 poin dan musim ini menyisakan enam laga terakhir. Meski kalah, Juventus masih memimpin klasemen sementara Liga Italia 2018-2019.

Pada laga Juventus kontra SPAL, skuad asuhan Massimiliano Allegri itu tampil penuh dengan kepercayaan diri. Sejak awal pertandingan tim tamu tersebut mampu menguasai jalannya pertandingan.

Tetapi tanpa sosok pemain andalan yakni Cristiano Ronaldo, Juventus seperti kehilangan sesuatu. Namun begitu, Juventus bermain baik di awal laga. Menekan sejak awal, gol pembuka Juventus baru terjadi pada pertengahan laga.

Pada menit 30, Juventus unggul 1-0 atas SPAL. Gol tersebut dicetak Moise Kean menyambut umpan Joao Cancelo. Awal mula gol tersebut sejatinya merupakan tembakan Cancelo dilepaskan ke arah gawang.

Tetapi ketika bola Cancelo sedikit melebar, Kean mampu menjulurkan kakinya untuk mengubah arah bola. Bola pun meluncur deras ke gawang SPAL dan mampu mengoyak jala tim tuan rumah. Keunggulan Juventus bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, keadaan tak berubah. Meski gelar juara sudah di depan mata, tetapi Juventus masih tetap ngotot untuk mencari pundi-pundi gol. Namun pada awal babak kedua mereka justru dikejutkan dengan gol SPAL yang dicetak Kevin Bonfazi.

Gol penyeimbang tersebut terjadi pada menit 49 setelah Bonfazi mencetak gol melalui sundulannya. Bermula dari tendangan sudut yang dieksekusi Pasquale Schiattarella, Bonfiazi mampu meneruskannya dengan baik dan menggetarkan jala Juventus. Skor imbang 1-1.

Bermain imbang, Juventus pun sejatinya masih mendominasi permainan. Tetapi SPAL, mampu membalikkan keadaan ketika laga memasuki menit 74. SPAL berbalik unggul setelah mencetak gol kedua lewat tembakan Sergio Floccari.

Tetapi tendakan Floccari sempat menuai kontroversi karena Alessandro Murgia diduga melakukan handball. VAR pun memeriksa gol tersebut. Hasilnya VAR menyatakan gol tersebut sah karena bola hanya mengenai dadanya. SPAL unggul dengan skor 2-1.

Keadaan tak berubah. SPAL mampu mempertahankan keunggulan dan memenangi laga kontra Juventus dengan skor 2-1. Namun begitu, Juventus masih kukuh di puncak klasemen.

SUSUNAN PEMAIN

SPAL Starting XI: Emiliano Viviano, Mohamed Fares, Francesco Vicari, Thiago Cionek, Kevin Bonifazi, Alessandro Murgia, Pasquale Schiattarella, Simone Missiroli, Manuel Lazzari, Andrea Petagna, Sergio Floccari.

JUVENTUS Starting XI: Mattia Perin, João Cancelo, Paolo Gozzi, Andrea Barzagli, Mattia De Sciglio, Leonardo Spinazzola, Grigoris Kastanos, Rodrigo Bentancur, Juan Cuadrado, Moise Kean, Paulo Dybala.




Posting Komentar

1 Komentar

  1. Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
    Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
    Yang Ada :
    TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
    Sekedar Nonton Bola ,
    Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
    Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
    Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
    Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
    Website Online 24Jam/Setiap Hariny

    BalasHapus